22 Januari 2010

dakwah yang terlupakan *part 2


tepat jam 12 siang tadi aku tiba di mushola fakultas tempat aku kuliah dulu, mushola yang begitu banyak kenangan bagiku, mushola yang membuatku merasa rindu dengan wajah-wajah teduh nan bercahaya, wajah-wajah saudari-saudariku, para sahabatku yang dulu setiap hari jum'at jam 12 siang kita akan selalu berkumpul di sini untuk sharing masalah agama. dan sekarang entah ada di mana saja mereka.

dan aku ke mushola itu lagi tadi setelah sekian lama. ada perasaan bahagia yang tak terkata ketika ku dapatkan sosok seorang sahabatku sedang duduk di mushola itu, sosok yang aku kenal sangat tawadhu sejak dulu dan setelah 2 tahun semenjak aku lulus kuliah aku bertemu dia kembali di mushola ini. tentu saja pelukan hangat dan teriakan yang agak histeria ketika bertemu tadi ^^.

dia bertanya ada apakah gerangan aku tiba-tiba muncul di kampus ini dan seketika dengan semangat aku bercerita tujuanku bahwa aku ada janji dengan beberapa akhwat junior untuk membahas masalah dakwah yang telah vakum di fakultas ini. rupanya  dia pun telah mengerti dengan keadaan yang memprihatinkan ini. dan rupanya dia pun telah mempunyai niat yang sama denganku dan teman-teman yang lain. Allahu Akbar bertambahlah jama'ah kami untuk mengemban amanah dakwah ini. aku sungguh...sungguh...bahagia...

setelah itu kudapatkan akhwat-akhwat junior telah siap untuk sharing dan membahas keadaan dakwah di kampus ini. panjang lebar kami berdiskusi, aku lihat wajah-wajah mereka yang semangat untuk menghidupkan dakwah ini kembali. benarlah jika berdakwah dalam berjama'ah itu akan membentuk sebuah kekuatan besar dan membangkitkan semangat yang besar.

aku memperhatikan wajah-wajah yang teduh dan bercahaya ini satu persatu..ah saudari-saudariku semoga hati kita senantiasa teguh berada di atas agama Allah, dikuatkan untuk mengemban amanah dakwah ini. yakinlah bahwa Allah senantiasa akan menolong hambaNya selama hamba itu menolong agama Allah. Allah bersama kita sobat....

dan akhirnya kita memutuskan bahwa perjuangan ini akan kita mulai kembali, aku dapat merasakan betapa tulusnya teman-temanku ini. ah...tak terasa air mataku diam-diam menetes, aku sungguh bahagia...seperti ada sesuatu yang lama hilang dan kini aku temukan kembali. ah teman..kau tak tau rasanya..bahagia nian......

dan semoga persaudaraan yang terbangun di atas ketaatan kepada Allah ini akan kekal selamanya dunia dan akhirat. Allahumma Amiin..

3 komentar:

Duddy Januari 25, 2010  

Assalaamu'alaikum...

Semoga ALLAH Azza Wajalla memudahkan dan melapangkan jalan Mbak dan kawan-2 untuk berdakwah, meski kita tau berdakwah tidaklah semudah membalikkan telapan tangan..
Semoga kita semua diberikan kekuatan, kesabaran, keikhlasan dan ketabahan untuk terus berada di jalan-NYA..amiin yaa Rabb..

wulan prasetyati Januari 25, 2010  

wa'alaykumussalam..

Allahumma Amiin..

dan ternyata memulai dakwah kembali yang dulu pernah dibangun tidaklah mudah tapi insyaAllah aku dan teman-temanku selalu diberi kemudahan dan kekuatan.

jazakallah :)

wulan prasetyati Januari 25, 2010  
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

  © Blogger templates ProBlogger Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP